Kompres video adalah cara yang dilakukan untuk membuat ukuran video menjadi lebih kecil. Hal tersebut dilakukan karena file video yang dibuat biasanya memiliki size yang sangat besar. Untuk melakukan hal tersebut terdapat beberapa cara memperkecil ukuran video yang dapat untuk Anda gunakan. Berikut ini adalah beberapa cara yang dapat Anda gunakan.
2 Cara Mudah Kompres Ukuran Video
1. Menggunakan Movie Maker
Aplikasi movie maker merupakan aplikasi bawaan komputer yang menggunakan operating system Microsoft. Movie maker sangat pas digunakan untuk Anda yang belum terlalu paham dalam hal editing video. Jadi, tidak diperlukan skill dan pengetahuan khusus dalam menggunakan movie maker untuk memperkecil size video. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menggunakan Movie Maker.
• Pertama-tama, bukalah aplikasi Movie Maker.
• klik “Add Video” untuk memilih video yang akan diperkecil ukurannya
• Selanjutnya pilih “File”.
• Lalu pilih “Save Movie”.
• Kemudian berikan nama baru pada video tersebut.
• Jika sudah, pilihlah “Simpan Video”
• Tunggu proses penyimpanan tersebut selesai.
• Selesai. Video telah berhasil diperkecil ukurannya tanpa adanya pengurangan kualitas.
2. Gunakan YouCompress
Cara berikutnya yang dapat Anda gunakan untuk memperkecil size video adalah dengan memanfaatkan situs YouCompress. Cara ini dapat dilakukan secara online dan tentunya juga sangat mudah untuk dilakukan. Di YouCompress, ukuran video dapat dikurangi sampai dengan 80% tanpa mengalami penurunan kualitas video. Berikut ada langkah-langkah untuk melakukannya.
• Pertama, Anda langsung saja buka situs YouCompress di browser.
• Setelah itu, pilih “Select File” untuk memilih video yang akan diperkecil ukurannya.
• Tunggulah sebentar proses upload tersebut. Proses kompres berjalan bersamaan pada saat Anda upload video tersebut.
• Setelah upload selesai, Anda dapat download video tersebut. Secara otomatis size atau ukuran dari video tersebut telah berkurang dari sebelumnya.
Selain kedua cara di atas, masih terdapat banyak cara memperkecil ukuran video lain yang dapat Anda gunakan apabila menggunakan smartphone. Tentunya, cara di atas sangat cocok dan mudah untuk dilakukan bagi Anda yang tidak memiliki skill editing atau semacamnya. Cara tersebut juga tidak terlalu rumit sehingga sangat mudah untuk dilakukan oleh siapa saja.