Manfaat Susu untuk Jantung dan Tips Menjaga Kesehatan Jantung

Masalah kesehatan jantung sepertinya masih menjadi PR tersendiri di Indonesia. Pasalnya, cukup banyak pengidap jantung koroner yang menjadi penyebab kematian terbesar. Oleh karena itu, menjaga pola hidup sehat sangat penting dilakukan, termasuk rutin mengonsumsi susu untuk jantung. Pasalnya, penyakit ini tidak mengenal usia karena mulai dari 35 hingga 80 tahun memiliki persentase hampir sama.

Untuk membantu Anda terhindar dari masalah kesehatan tersebut, pada kali ini akan dibahas mengenai beberapa tips yang bisa dilakukan guna menjaga kesehatan jantung. Cara berikut dapat dilakukan baik oleh anak hingga lansia sekalipun. Namun, jauh lebih baik jika tips di bawah ini dilakukan sedini mungkin. Tujuannya adalah supaya terhindar dari berbagai masalah di kemudian hari.

Tips untuk Menjaga Kesehatan Jantung

1. Melakukan pemeriksaan secara rutin

Cara terbaik untuk menjaga kesehatan adalah melakukan check up rutin setidaknya setahun sekali. Hal ini akan membantu mendeteksi apabila terdapat gangguan. Dengan demikian, berbagai masalah bisa segera diantisipasi. Pemeriksaan biasanya meliputi pengecekan tekanan darah, kolesterol, gula darah, berat badan, serta tinggi badan.

Banyak orang enggan melakukan hal ini karena dirasa tidak ada masalah apapun. Ada pula orang merasa takut apabila terdapat masalah yang selama ini tidak disangka. Padahal, justru langkah antisipatif seperti ini harus selalu dilakukan agar bisa terhindar dari risiko lebih besar nantinya.

2. Menjaga asupan gizi

Para ahli kesehatan pasti akan menyetujui bahwa pemilihan makanan memiliki andil besar dalam kesehatan jantung. Setidaknya makanan harus memiliki kandungan serat, protein, karbohidrat, vitamin, dan mineral. Selain itu, konsumsi buah sayur juga perlu dijaga. Sayangnya, perlahan-lahan banyak orang terlena hingga meninggalkan tips ini.

Kebanyakan mereka terlalu sering mengonsumsi junk food serta minuman bersoda secara berlebihan. Jika hanya dilakukan sekali dalam seminggu atau diiringi olahraga mungkin tidak akan terlalu berisiko. Akan tetapi, jika dilakukan setiap hari serta tidak pernah aktif bergerak, maka kesehatan jantung akan terancam. Dalam beberapa tahun, apabila kebiasaan tersebut tidak diubah hampir bisa dipastikan penyakit akan datang.

3. Membatasi makanan jahat

Seperti telah disinggung di bagian sebelumnya, usahakan untuk tidak berlebihan dalam mengonsumsi makanan jahat. Ciri makanan jahat adalah yang memiliki kandungan lemak, gula, dan garam sangat tinggi. Beberapa contohnya adalah makanan manis, gorengan, serta makanan cepat saji. Terlalu banyak mengonsumsi itu dapat meningkatkan tekanan darah serta mengganggu kinerja jantung.

4. Aktif berolahraga

Selanjutnya adalah tetap aktif berolahraga. Meskipun tahu akan manfaatnya, kebanyakan orang masih enggan melakukannya karena malas ataupun tidak memiliki waktu. Padahal olahraga yang dimaksud di sini bukan berarti olahraga berat. Berjalan-jalan atau jogging selama 10 menit per hari pun sudah lebih dari cukup. Jika terkendala ruang, maka silakan lakukan latihan beban seperti menggunakan barbel.

5. Minum susu khusus jantung

Terakhir adalah dengan mengonsumsi susu yang baik untuk jantung. Ciri-cirinya adalah memiliki kandungan omega 3 serta omega 6. Kedua zat tersebut akan membantu meningkatkan kolesterol baik, mencegah tingginya tekanan darah, serta menghambat plak di pembuluh darah. Salah satu contoh susu baik bagi jantung adalah Ensure karena mempunyai kandungan penting seperti di atas.

Jadi, bisa dibilang selain menjaga pola hidup sehat, meminum susu untuk jantung juga perlu dilakukan guna mencegah hal-hal tidak diinginkan. Anda bisa segera mencoba Ensure mulai dari sekarang agar kondisi jantung tetap terjaga sampai hari tua nanti.

Manfaat Susu untuk Jantung dan Tips Menjaga Kesehatan Jantung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top