Cara Sehat Mengisi Pagi Harimu dengan Kegembiraan

Bahkan, energi yang didapatkan pada pagi hari akan menjaga semangat Anda sepanjang hari. Bagaimana caranya? Sangat mudah bahkan tidak perlu keluar rumah atau pun membuat repot orang lain karena Anda bisa menyiapkannya sendiri.

Isi Pagimu dengan Melakukan ini!

Minuman Lemon Hangat Yang Dianjurkan Diminum Di Pagi Hari

1. Seduh Minuman Lemon Hangat Ditambah Madu Lebih Mantap

Jangan sepelekan perasan lemon yang dicampur dengan air hangat karena minuman ini menyimpan sejuta manfaat. Bahkan minuman ini sangat dianjurkan oleh dokter untuk diminum rutin terutama di pagi hari. Dengan meminum air lemon hangat, Anda akan serasa mendapat energi baru karena lemon mampu memenuhi kebutuhan vitamin C.

Vitamin C membantu penyerapan zat besi dalam tubuh sehingga membuat Anda tidak mudah lelah dan lesu. Selain itu, minuman lemon hangat juga berkhasiat untuk menjaga stamina tubuh sehingga tidak rentan terserang penyakit. Tubuh yang sering terasa pegal pun, bisa dibantu kesembuhannya dengan rutin minum lemon dicampur air hangat ini.

Karena lemon rasanya agak asam, sebaiknya campur dengan madu agar terasa manis dan juga semakin melipatgandakan manfaatnya bagi tubuh Anda. Usahakan pilihlah madu asli karena manfaatnya akan lebih terasa dibandingkan madu campuran.

2. Nikmati Buah-Buahan Segar sebagai Camilan

Selepas bangun di pagi hari, Anda sering merasa lapar? Nah, tidak boleh sembarangan mencomot makanan karena di pagi hari perut masih kosong setelah berpuasa semalaman. Buah-buahan yang kaya akan kandungan air dan glukosa akan menambah energi Anda sehingga tidak lemas selama beraktifitas.

Selain itu, nutrisi yang terkandung dalam buah-buahan pun akan terserap dengan mudah oleh tubuh Anda sehingga mampu menjaga stamina tubuh sepanjang hari. Buah yang bisa dijadikan pilihan antara lain pisang, apel, pepaya, melon, pir, anggur, mangga, jeruk, dan semangka.

 

Cara Sehat Mengisi Pagi Harimu dengan Kegembiraan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top